Home - Penutupan Pelatihan Pembelajaran Mendalam bagi GTK Kota Blitar Tahap 1 Boskin Tahun 2025

Penutupan Pelatihan Pembelajaran Mendalam bagi GTK Kota Blitar Tahap 1 Boskin Tahun 2025


Penutupan Pelatihan Pembelajaran Mendalam bagi GTK Kota Blitar Tahap 1 Boskin Tahun 2025


Selasa, 21 Okt 2025, 14:48:32 WIB - 103 View

Dinas Pendidikan Kota Blitar menyelenggarakan penutupan Pelatihan Pembelajaran Mendalam bagi Guru dan Tenaga Kependidikan Kota Blitar Tahap 1 BOSKIN Tahun 2025 sebagai bentuk komitmen nyata dalam meningkatkan kompetensi pendidik menuju pembelajaran yang lebih bermakna dan berpusat pada peserta didik. Kegiatan ini menjadi penanda berakhirnya rangkaian pelatihan yang telah diikuti oleh guru dan tenaga kependidikan dari berbagai jenjang. Selama pelatihan, peserta mendapatkan pendampingan intensif dalam mengembangkan praktik baik pembelajaran mendalam yang kreatif, kolaboratif, dan kontekstual. Penutupan kegiatan ini diselenggarakan di Aula UPT SP SMPN 7 Kota Blitar pada Selasa, 21 Oktober 2025. Dalam sambutannya, Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan menyampaikan apresiasi atas semangat para peserta yang telah menunjukkan dedikasi tinggi untuk terus belajar dan berinovasi demi terwujudnya pendidikan bermutu di Kota Blitar.